Airbus Kurangi Rekanan
7 November 2006Iklan
PARIS: Pabrik pesawat terbang Eropa Airbus, yang berada dalam krisis, mengurangi jumlah perusahaan pemasok dari saat ini 3.000 menjadi tinggal 500. Pengurangan ini merupakan bagian dari program penghematan, yang terjadi akibat kelambatan pemasokan pesawat Airbus A-380 yang menyebabkan kerugian milyaran Euro. Juga diperkirakan akan dilakukan pemutusan hubungan kerja besar-besaran di Airbus.