1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Angin Topan Durian Bergerak ke Vietnam

4 Desember 2006
https://p.dw.com/p/CL5R

HANOI: Di Vietnam sekitar sepuluh ribu orang dievakuasi dari angin topan Durian, yang diperkirakan akan menerjang provinsi pantai selatan Khanh Hoa dan Ninh Thuan. Sementara itu di Filipina hujan deras yang bermula dari serangan angin topan, menyebabkan banjir lava yang diduga mengubur lebih dari 1000 orang. Petugas bantuan masih mencari orang yang hidup di kaki gunung berapi Mayon.