1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Ban Ki Moon: Diperlukan Kesabaran Dalam Berunding Dengan Korea Utara

26 Desember 2006
https://p.dw.com/p/CKzf

SEOUL: Sekjen PBB mendatang Ban Ki Moon mengimbau sikap sabar dalam menghadapi kemandekan perundingan atom dengan Korea Utara, karena untuk itu dibutuhkan waktu, demikian dikemukakan mantan menlu Korea Selatan itu di Seoul. Ban Ki Moon mencanangkan akan menjadikan tema Korea Utara sebagai inti tugasnya nanti. Mulai tanggal 1 Januari ia akan menggantikan Sekjen PBB Kofi Annan.