Direktur Airbus Undurkan Diri
10 Oktober 2006Iklan
PARIS: Direktur Airbus Christian Streiff mengundurkan diri hanya setelah tiga bulan memimpin perusahaan pembuat pesawat terbang itu. Selanjutnya wakil direktur EADS Louis Gallois juga akan memimpin anak perusahaannya, Airbus. Demikian disampaikan perusahaan teknik pesawat Eropa tersebut. Lebih lanjut disebutkan, wakil pimpinan EADS Jerman Thomas Enders selanjutnya akan bertanggung jawab atas seluruh bidang EADS selain Airbus, yang meliputi perlengkapan militer, ruang angkasa dan Eurocopter yang memproduksi helikopter. Perusahaan Airbus mengalami krisis besar akibat pengiriman yang tertunda-tunda dari pesawat tipe A 380.