Hotel Tim Piala Dunia: Berbeda demi Satu Piala
Beragam lokasi penginapan dipilih oleh setiap tim di Piala Dunia 2014 di Brasil. Beberapa memilih pusat keramaian, yang lain tinggal terpencil di tengah hutan atau di pinggir pantai.
Portugal: Bersantai di Bar Kolam Renang
Sebuah hotel bintang empat akan menampung timnas Portugal. Royal Palm Plaza Resort di Campinas cuma berjarak 100 kilometer dari Sao Paulo. Selain restoran, hotel yang dikenal ramah keluarga ini juga menyediakan dua kolam renang dan sebuah bar di tepi kolam.
Kroasia: Berlatih dan Berlibur!
Hotel Tivoli Ecoresort yang baru direnovasi terletak di bibir pantai Praia do Forte, sekitar 55 kilometer di utara Salvador. Alam di Praia do Forte adalah hutan hujan dan cagar alam. Sepanjang pantai yang membentang 12 kilometer itu bertaburan pohon-pohon kelapa.
Brasil: Hujan Duit demi Piala Emas!
Timnas Brasil mencari ketenangan dan menghindari riuh khas Piala Dunia. Kamp pelatihan Granja Comary yang digelar federasi nasional CBF, terletak terpencil di kawasan pegunungan Teresopolis, sekitar 90 kilometer dari Rio de Janeiro. Negeri samba itu menggelontorkan duit lima juta Euro untuk merenovasi kamp pelatihan ini.
Meksiko: Menelusuri Jejak Pele
Tim Nasional Mexiko memilih kota pelabuhan Santos sebagai markas selama Piala Dunia. Kota ini adalah kota kelahiran legenda sepakbola, Pele. Hotel Parque Balneario terletak di jantung kota tua Santos. Sementara untuk berlatih, Meksiko menyewa kamp pelatihan FC Santos di tepi kota.
Spanyol: Sejuk di Tengah Sengit Matahari Brasil
Sang juara bertahan memilih lokasi yang relatif sejuk untuk udara Brasil, yakni Curitiba. Xavi dkk. akan bermalam di kamp pelatihan milik klub lokal, yakni Atlético Paranaense. Menurut federasi sepakbola Spanyol, RFEF, kamp tersebut sudah dilengkapi dengan internet, tv kabel dan pendingin ruangan.
Inggris: Bermalam di Sarang Penyamun
Berbeda dengan tim lain, Rooney dkk. akan berlatih di bawah terik matahari Rio de Janeiro selama Piala Dunia. Hotel yang dipilih federasi Inggris, FA, adalah Royal Tulip. Menurut media-media lokal, hotel ini dulunya sering menampung anggota gangster, lengkap dengan aksi tembak-tembakan dan penyanderaan.
Italia: Bella Brasil!
Timnas Italia akan menginap di Portobello Resort di Mangaratiba. Hotel ini terletak di sebuah pertanian dengan lahan berumput hijau dan sungai-sungai. Dengan hutan hujan khas Atlantik dan pantai yang membentang sepanjang satu kilometer dan dipenuhi pohon kelapa, Buffon dkk. dijamin bisa mengendurkan otot pasca pertandingan.
Perancis: Pesanan Khusus di Kamar Mandi
Franck Ribéry dkk akan bermalam di Hotel JP di Ribeirão Preto. Federasi sepakbola Perancis, FFP, mengajukan pesanan unik kepada manajemen hotel. Antara lain sebuah kamar santai dengan empat televisi serta desain interior kamar tidur yang identik buat 23 pemain. Selain itu manajemen hotel harus menyediakan sabun cair di kamar mandi, bukan sabun batangan yang biasa dipakai.
Swiss: Perpisahan Mewah buat Hitzfeld
Swiss berpisah dari pelatih Ottmar Hitzfeld dengan memesan penginapan mewah. Xherdan Shaqiri dkk. akan menginap di La Torre di Porto Seguro. Hotel berbintang lima ini terletak di dekat Muta Beach, garis pantai tercantik di Porto Seguro.
Jerman: Membangun dari Nol
Jerman adalah satu-satunya tim di Piala Dunia yang membangun sendiri markasnya. Resort Campo Bahia terletak 30 kilometer dari Porto Seguro yang cuma bisa disambangi dengan kapal feri. Listrik, air dan internet akan tersedia jika Özil dkk. mulai menempati bekas asrama olahraga yang disulap menjadi hotel mewah ini.
Belgia: Bermalam di Surga Golf
Timnas Belgia bakal punya kesibukan lain di waktu senggang, yakni bermain golf. Negara kecil di jantung Eropa itu memilih Paradise Golf & Lake Resort di Mogi Das Cruzes sebagai markas selama putaran final. Hotel ini menawarkan kenyamanan khas bintang lima buat tim yang turut dijagokan menjuarai Piala Dunia itu.
Russia: Ketenangan Desa
San Raphael Country Hotel di Itu sejak jauh hari sudah dipesan oleh Federasi Sepakbola Rusia. Tempat penginapan mewah bergaya kolonial ini terletak di kawasan pedesaan, sekitar 100 kilometer dari Sao Paulo. Selain kolam renang, hotel ini juga menyediakan ruangan khusus yang disulap menjadi klinik kecil oleh dokter timnas.
Korea Selatan: Selaras dengan Alam
Pemain asal negeri Gingseng tidak akan kesulitan menemukan tempat kosong di penginapan. Karena Bourbon Cataratas Conv. & Spa Resort memiliki lahan seluas 165.000 meter persegi! Hotel yang dikelola dengan memperhatikan lingkungan ini terletak berdekatan dengan air terjun raksasa Iguacu, di perbatasan antara Brasil, Paraguay dan Argentina.