1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Nato Perluas Misi di Afganistan

7 Maret 2006
https://p.dw.com/p/CMI9

INNSBRUCK: NATO akan memperluas penempatan pasukan perdamaiannya ke seluruh Afganistan. Dalam pertemuan para menteri pertahanan UE di Innsbruck disebutkan, saat ini sampai 6.000 tentara, terutama dari Inggris, Kanada dan Belanda, ditempatkan di wilayah selatan Afganistan. Mulai musim panas, penempatan akan dilanjutkan ke kawasan timur, dimana masih banyak militan Taliban dan Al Qaeda yang aktif. November tahun ini, jumlah tentara yang ditempatkan di Afganistan akan mencapai 21 ribu, kata komandan tertinggi NATO James Jones. Kelak, tanggung-jawab misi militer internasional tidak lagi berada di tangan AS, melainkan pada pasukan perdamaian ISAF yang dipimpin NATO.