1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Panik Akibat Gempa Susulan di Peru

19 Agustus 2007
https://p.dw.com/p/CJxH
LIMA: Sebuah gempa bumi susulan menyebabkan panik di Peru, tiga hari setelah gempa berkekuatan 8,0 pada Skala Richter menyebabkan lebih dari 500 orang tewas. Gempa baru berkekuatan 5,5. Tidak dilaporkan, apakah ada kerusakan atau korban luka-luka. Akibat semakin banyaknya penjarahan dan perampokan, pemerintah mengumumkan dikirimkannya 2.000 polisi berikutnya dan 1.000 tentara ke kota-kota yang paling menderita akibat gempa. Sejauh ini, di lokasi tersebut sudah ditempatkan 1.000 aparat keamanan. Sejumlah besar korban yang selamat mengeluhkan lambatnya pemberian bantuan.