1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Perundingan Penjajagan Korut-AS

28 November 2006
https://p.dw.com/p/CL6x

BEIJING : Korea Utara dan AS melakukan pertemuan penjajagan di Bejing dengan penengahan China, membahas rencana dilanjutkannya perundingan konflik atom. Pada saat kedatangannya jururunding Korea Utara, wakil menteri luar negeri Kim Gye Gwan menjelaskan, babak baru perundingan konflik atom yang dihentikan setahun lalu, dapat dimulai setiap saat. Dalam pertemuan konsultasi di beijing itu, juga hadir perwakilan Rusia, Korea Selatan dan Jepang.