1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Presiden Jerman Kunjungi Vietnam dan China

21 Mei 2007
https://p.dw.com/p/CKM6
BERLIN : Presiden Jerman Horst Köhler memulai lawatannya selama seminggu ke Vietnam dan China. Dengan kunjungan itu, Köhler hendak memberikan pujian atas perkembangan positiv di kedua negara, sekaligus mendukung kekuatan pro reformasi. Agenda utama yang akan dibicarakan antara lain tema pendidikan, perlindungan iklim dan hak asasi manusia. Mula-mula Köhler akan mengunjungi Hanoi, setelah itu melanjutkan perjalanan ke Beijing dan Shanghai. Di China diharapkan ia akan menyinggung situasi hak asasi di negara tsb.