1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Presiden Mahmud Abbas Perpanjang Ultimatum

6 Juni 2006
https://p.dw.com/p/CLsQ

RAMALLAH: Presiden Palestina Mahmud Abbas memperpanjang ultimatum bagi kelompok Hamas untuk menyelenggarakan referendum. Lewat referendum hendak diputuskan mengenai masa depan negara Palestina dan pengakuan terhadap Israel. Tadinya, Presiden Mahmud Abbas memberikan waktu sampai Selasa (6/6) kepada kelompok Hamas untuk menyetujui sebuah dokumen dasar politik, yang secara tidak langsung mengakui hak eksistensi Israel. Setelah komite eksekutif PLO mengadakan sidang diungkapkan bahwa ultimatum tersebut diperpanjang selama tiga hari.