Taliban Ajukan Perundingan Sandera Korsel
26 Agustus 2007Iklan
KABUL : Milisi Taliban di Afghanistan menawarkan perundingan langsung baru untuk pembebasan 19 sandera Korea Selatan. Syaratnya pemerintah Korea Selatan harus mengajukan penawaran baru. Perundingan pembebasan 19 sandera Korea Selatan yang diculik sebulan lalu, terputus 10 hari lalu tanpa berhasil mencapai kesepakatan. Sementara itu, upaya pembebasan seorang insinyur Jerman yang diculik di Afghanistan berulang kali gagal. Menteri pertahanan Afghanistan, Abdul Rahim Wardak mengatakan, dengan para penculik sebetulnya sudah dicapai kesepakatan, namun Taliban selalu membatalkannya lagi di menit-menit terakhir.