1. Buka konten
  2. Buka menu utama
  3. Buka situs DW lainnya

Usbekistan Larang NATO Gunakan Wilayahnya

24 November 2005
https://p.dw.com/p/CMkc

BRUSSEL : Mulai bulan Januari mendatang, untuk tugas perlindungan di Afghanistan, NATO tidak lagi diizinkan menggunakan kawasan udara maupun pangkalan militer di Usbekistan. Pemerintah di Tashkent sudah memberikan ultimatum kepada NATO, sampai akhir tahun ini supaya menarik semua pasukannya dari Usbekistan. Demikian diungkapkan pejabat NATO di Brussel. Terutama tentara Jerman memanfaatkan pangkalan militer Termes di Usbekistan, untuk memberikan pemasokan logitik pasukannya yang bertugas di Afghanistan. Sekitar 300 tentara Jerman kini ditempatkan di Termes. Seorang jurubicara kementrian pertahanan di Berlin mengatakan, pemerintah Jerman sedang melakukan pendekatan kepada pemerintah Usbekistan.